Senin, 25 Juni 2012

Budidaya Ikan Gurami, Lele dan Nila di Kaliduren

Ikan air tawar menjadi trend masyarakat di daerah Yogyakarta sejak belasan tahun yang lalu. Dan akhir-akhir ini semakin banyak pedagang kaki lima, rumah makan, restoran apung bahkan hotel-hotel pun semakin banyak yang menyajikan berbagai olahan makanan dari ikan air tawar.


Menengok sebuah pedukuhan di daerah Moyudan, Sleman, Yogyakarta, yaitu Kaliduren adalah salah satu tempat yang mayoritas penduduknya memiliki usaha budidaya ikan air tawar baik utama maupun sampingan. Hampir setiap rumah memiliki kolam ikan yang berada di sekitar rumah dan ada pula yang berkelompok di pinggiran pedukuhan.

Pedukuhuan Kaliduren terbagi menjadi 3 Dusun yaitu Kaliduren 1, Kaliduren 2 dan Kaliduren 3. Di pedukuhan Kaliduren ini terdapat beberapa kelompok pembudidaya ikan yaitu Kelompok Pembudidaya Ikan Mina Usaha, Mina Agung, Mina Karya, dan ada juga Kelompok Pembudidaya ikan Kali Mina. Masing-masing kelompok saling bahu membahu bekerja sama dalam memajukan potensi perikanan di daerah Kaliduren ini.

Pada awal tahun 2000 pembudidaya ikan di daerah ini kebanyakan mengembangkan budidaya ikan Lele sebagai komoditas utama. Hal ini karena ikan lele bisa lebih cepat masa panennya dan waktu itu harga pakan ikan masih tergolong murah. Berbeda halnya seperti sekarang yang harga pakan ikan cukup mahal tidak seimbang dengan harga jual ikan.

Oleh karena itu, sejak tahun 2005 hingga sekarang mayoritas pembudidaya ikan di Kaliduren beralih ke budidaya ikan Gurami yang dulunya bukan sebagai komoditas utama. Walaupun pertumbuhan lebih lama, namun ikan Gurami memiliki harga jual yang lebih tinggi dan konsumsi pakan buatan bisa ditekan. Ikan Gurami selain diberikan makanan Pelet (jenis pakan buatan), juga sangat senang mengkonsumsi dedaunan seperti daun talas, daun pepaya dan daun singkong yang banyak tumbuh di daerah ini. Di Kaliduren, ikan Gurami dijual dengan berbagai ukuran, ada yang untuk konsumsi maupun untuk dibesarkan kembali tergantung permintaan.

Bagaimana dengan ikan Nila?
Para pembudidaya ikan di Kaliduren biasa membudidayakan ikan Nila untuk dikonsumsi sendiri atau untuk hiburan memancing. Biasanya jika panen ikan, maka ikan Nila inilah yang dibawa pulang untuk dimasak buat keluarga untuk dikonsumsi bersama.

Nah, bagi anda yang ingin melihat langsung budidaya ikan Gurami dan Lele Silahkan datang ke Kaliduren.
Lokasinya mudah ditemukan, jika dari perempatan Tugu Jogja itu lurus terus ke barat hingga lampu merah pasar Godean, kemudian lurus lagi hingga ketemu lampu merah berikutnya yaitu di perempatan Gedongan. Dari sini belok kiri terus kira-kira 1 km ada perkampungan, setelah Puskesmas Moyudan ada perempatan lagi belok ke kanan. Nah, sampai di sini anda lanjutkan perjalanan, sekitar 400 m di depan itulah pedukuhan Kaliduren.

Dan.... Selamat Datang di Kaliduren Raya
Di sini selain ikan ada juga ternak lo, kambing dan sapi sebagai tambahan penghasilan.

Salam Sukses

Sumber: http://masamru.blogspot.com/2012/05/budidaya-ikan-gurami-lele-dan-nila-di.html#ixzz1ypK9UApv

Tidak ada komentar: